Menggambar terkadang memang sudah menjadi hobi seseorang, namun yang paling penting adalah bagaimana hobi itu menjadi karya yang menakjubkan. Gambar tentunya biasa dituangkan dalam media yang memiliki 2 dimensi, yaitu panjang dan lebar. Namun gambar yang bagus adalah gambar yang terlihat seperti hidup, gambar tersebut tampak nyata dilihat pada titik tertentu. Ini yang kita sebut gambar 3 dimensi. Apakah sulit untuk menggambar 3 dimensi? Menggambar 3 dimensi itu tidak sulit. Ada prinsip-prinsip yang harus kalian perhatikan, terutama siswa-siswa saya yang ada di Madrasah atau siswa-siswa saya yang sedang Online di Blog ini. Sebagai contoh untuk kalian belajar yang saya rekomendasikan adalah gambar Naga, yang terlihat hidup diatas kertas. Anda semua bisa melihatnya di Youtube. Karena sumber gambar ini juga kami ambil dari screen shot saat melihat youtube. Berikut ini gambar Naga 3 dimensi:
Jika anda melihat gambar disamping tentunya akan merasa takjub dengan hasil yang luar biasa. Gambar Naga itu terkesan 3 dimensi. Seolah hidup dan nyata terlihat di Kamera. Namun anda tidak perlu khawatir untuk tidak bisa menggambar ini dengan baik. Ada beberapa prinsip yang harus anda perhatikan untuk menghasilkan gambar seperti disamping. Namun sebelum menggambar anda juga harus menyiapkan
alat dan media untuk menggambar agar nantinya anda bisa meniru gambar seperti disamping. Sediakan kertas sebagai media menggambar dan pensil gambar, boleh berwarna atau boleh hanya hitam putih saja. Namun yang terpenting anda nanti harus memperhatikan prinsip-prinsip menggambar 3 dimensi, agar hasilnya nanti luar biasa. Kalian harus mendokumentasikan gambar anda untuk dijadikan kenang-kenangan. Dan untuk bahan cerita kelak pada anak cucu anda.
Berikut ini akan saya tunjukkan
Teknik Menggambar Bentuk naga sebelum anda kamera pada posisi disamping. Gambar naga yang dibuat kemudian kertas tadi dipotong agar terlihat kepala, badan dan ekor naga menonjol keluar kertas atau keluar dari media.
Garis putih itu sebenarnya ukuran media gambar / kertas yang digambar sebelum dipotong separuh. Jadi kertas tadi sebelumnya utuh dan setelah gambar selesai dibuat maka kertas tadi dipotong separuh tanpa membuang gambar yang ada.
Prinsip-Prinsip yang harus diperhatikan Dalam Menggambar Naga!
- Gambar naga tubuh harus dibuat agak lonjong, dan agak panjang seperti contoh diatas. Buat sketsa dulu.
- Kepala Naga dibuat agak besar, biar nanti setelah difoto dari samping gambar kepala terlihat standar.
- Buat gambar yang bagus mungkin untuk hasil yang memuaskan.
- Jangan lupa bayangan naga dibuat sedikit menyempit agar nantinya setelah difoto menjadi standar lurus kebawah.
Nanti setelah difoto maka akan terlihat Lurus dan Sempurna.
No comments:
Write comments